WELLCOME TO MY BLOG

di sini lo semua bakal dapat, liat, baca, dan sekaligus menilai coretan tangan dari seorang pendosa mengaku sebagai anak adam yang mungkin buat lo nantinya ya...., sekedar biasa (cuman buat ngisi kekosongan trus iseng nyoret-nyoret ga' penting), lumayan, bagus, jelek, atau jelek banget, ha ha ha... (garing + tengsin). tapi, apalah itu terserah apa yang ada di mind lo semua yang jelas gw secara sadar dan tanpa rasa terpaksa menulis isi di blog ini... SILAHKAN LO BACA APA YANG ADA DI SINI.
tanky bertubi-tubi

Selasa, 01 Februari 2011

AL-IKHLAS (Semuanya Berawal Dari Sini)

Aku datang lagi
Dengan tawa yang berbeda
Berasal dari senyum yang sengaja ku bawa
Yang akan kutebarkan pada setiap mata
Di sini, di pangkuan rabbany

Persinggahan yang tak pernah bosan kudatangi
Rasa jemu tidak akan ada di sini
Setiap peristiwa yang terjadi
Dari pagi hingga pagi lagi
Setiap denting waktu yang dilalui
semuanya berawal dari sini

“sucikan niatmu
Tunaikan amanatmu
Tuk menjunjung agamamu”
Akan selalu mengalun dalam nada nadiku

Hidup yang kutapaki memang bukan berawal dari sini
Tapi arti perjuangan yang selalu ku mengerti,
Tentang ketulusan yang masih kupelajari,
Juga persaudaraan islami yang ku junjung tinggi,
Semua proses besar umurku berawal dari sini

Rabbany…
Tak ada hubungannya dengan darah
Tapi ikatan batin melilit setiap sendi raga
Al-ikhlas selalu terdengar di segala lini
Membuat darah tak lagi memerah
Membiarkannya bergati semua warna
Menjadikan alirannya kini seperti pelangi

Al-Ikhlas…
Akan selalu tertanam jauh di relung jiwa
Mengakar kokoh di dalam rasa
Tumbuh subur di palung nyawa

Rabbany…
Hanya senyum yang bisa kuberi
Juga do’a yang akan selalu teriringi
Untukmu, gubuk penyejuk hati

Semuanya berawal dari sini…

By: dadarguling95@yahoo.com. Mansy. Siroj Priamitra,
Al-Ikhlas, 1 Febuari 2011, 01.48pm. ulang tahun Al-Ikhlas 27th.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar